Quantcast
Channel: Sunu Family
Viewing all articles
Browse latest Browse all 257

[Tips] Mendaftar STW/ Family Dormitory di Bonn

$
0
0

Salah satu perjuangan menjadi mahasiswa yang tinggal di tanah rantau bersama keluarga adalah mencari apartemen yang proper untuk keluarga namun dengan harga miring. Sudah menjadi pengetahuan umum kalau mencari family apartement itu susah, apalagi jika ditambah dengan keinginan mendapatkan yang lebih besar, lebih nyaman/ layak, lokasi strategis/ dekat pusat kota dan lebih murah ^^”. Banyak maunya. Namun itu tidak sepenuhnya mustahil, terutama bagi mahasiswa berkeluarga di Bonn.

Salah satu opsi itu adalah mendaftar family dormitory yang dikelola oleh Studierendenwerk (STW) Bonn. Proses pendaftarannya berbeda dengan proses mendaftar dormitory untuk single yang bisa secara langsung via online. Akan tetapi, untuk bisa mendaftar ke family apartement ini, ada banyak syarat dan perjalanan yang agak panjang.

Berikut dalam postingan ini, saya akan berbagi proses saya mendaftar hingga akhirnya alhamdulillah mendapatkan family dormitory kampus.

Syarat utama mendaftar family dormitory milik kampus adalah sebagai berikut:

  1. Salah satu atau keduanya (suami dan atau istri) merupakan mahasiswa di Bonn University atau Hochschule Bonn Rhein Sieg (HBRS).
  2. Anggota keluarga yang akan tinggal bersama (termasuk anak), semuanya sudah berada di Jerman dan sudah memiliki resident permit yang masih berlaku. Jadi, kalau anggota keluarga masih di tanah air, sayangnya kita tidak bisa mendaftar family dormitory ini karena terkait administrasi :(.
  3. Mahasiswa dari manapun, baik orang Jerman maupun orang asing (yang penting terdaftar di Uni Bonn atau HBRS), bisa mendaftar asrama keluarga ini.
  4. Mengisi formulir pendaftaran dari STW Bonn (bisa minta by email atau ambil langsung di kantornya)
  5. Memiliki Surat Wohnberechtigungsschein/ WBS (proses mendaftar WBS bisa dibaca di SINI)
  6. Jika syarat sudah lengkap, bisa langsung kirimkan/ serahkan seluruh dokumen persyaratan ke STW Bonn.
  7. Setelah apply, kita harus banyak bersabar ya, karena long waiting list XD. Kami harus menunggu sekitar 9 bulan sampai akhirnya dapat giliran. Itupun setelah bolak balik bertanya dan nyamperin kantor STWnya (sampai dimarahin XD).

Memang, unit family dormitory jumlahnya tidak terlalu banyak, dan lokasinya tersebar di berbagai penjuru Bonn. Jadi, mengantri adalah hal biasa. Apalagi, biasanya tiap keluarga (mahasiswa doktoral) bisa dapat kontrak sewa 4 tahun. Plus kalau mau perpanjang, bisa menjadi mentor di asrama (bonus bisa perpanjang per 1 semester). Jadilah masa antrian semakin lama jika penghuni sebelumnya tidak ada yang pindah dari family dormitory-nya XD.

Alhamdulillah, setelah usaha menanti dan terus bertanya ke STW (kurang lebih 9 bulan masa menunggu), kami akhirnya mendapat tawaran family dormitory di komplek Jagdweg Poppelsdorf, yang merupakan komplek family dormitory terbesar dan terbanyak jumlah unitnya di Bonn. Komplek ini memang khusus untuk keluarga, dengan tipe unit mulai dari 2 kamar sampai 4 kamar. Alhamdulillah, komplek ini tergolong dekat dari pusat kota Bonn (cukup jalan kaki sedikit dan naik bus 7 menit ke Bonn Hbf).

Kelebihan tinggal di STW family adalah harga sewanya yang relatif lebih murah dibandingkan wohnung pada umumnya. Apalagi, lokasi wohnungnya rata-rata cukup strategis di dekat kampus dan pusat kota. Karena family dormitory ini menggunakan WBS, maka wajar jika harganya lebih murah karena mendapat subsidi dari pemerintah. Sebagai gambaran, harga sewa apartemen 3 kamar luas 70an m2 di Poppelsdorf, pada umumnya bisa mencapai 1000-an Euro (warm, include listrik, air, pemanas ruangan). Tapi karena disubsidi, asrama keluarga dengan kriteria tadi hanya sekitar 680 Euro (belum termasuk listrik karena langganan terpisah, biayanya sesuai provider listrik dan jumlah orang).

Berhubung tinggal di komplek asrama, maka kehidupannya lebih guyub dan ada beberapa hal yang diurus bersama. Misalnya ada Spielplatz (playground anak bersama), kebun bersama, pojok zu verschenken/ hibah, dan bermacam kegiatan bersama (sebelum pandemi ada banyak: grillen, Summer festival, etc). Tetangga asrama pun bervariasi latar belakangnya. Ada yang orang Jerman asli, ada juga dari negara-negara lain (mainly Timur Tengah, Asia, dan Eropa lainnya). Kami pun juga memiliki grup WA bersama, sehingga bisa saling bertukar informasi. Oleh karenanya, kehidupan bertetangga tetap kerasa.

Jaa, kurang lebih itu pengalaman saya mendaftar dan tinggal di family apartment STW Bonn. Feel free to contact jika ada yang mau ditanyakan yaaa 🙂


Viewing all articles
Browse latest Browse all 257

Trending Articles