Setelah sekian lama hidup terpisah, Alhamdulillah akhirnya bisa berkumpul lagi dengan keluarga di tanah air. Dan saat-saat paling menyenangkan dari seorang anak perempuan adalah memasak bersama ibunya, sambil belajar “resep rahasia” plus persiapan untuk “masa depan” #eh kode :p.
Bagi yang ingin mencobanya, berikut adalah resepnya:
Bahan Kroket Singkong :
- 1 kg singkong, kupas, kukus, haluskan
- 100 g mentega
- 100 g keju, parut (bisa pakai atau tidak)
- 1 btr telur ayam
- 3 batang daun bawang, iris halus
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1/2 sdt garam (secukupnya)
- 1/2 sdt lada putih bubuk (sesuai selera)
Cara Membuat Kroket Singkong tanpa isi:
- Campur adonan singkong yang telah dihaluskan dengan mentega, keju, telur dan daun bawang, aduk sampai rata.
- Taburkan kaldu bubuk, garam dan lada putih bubuk secara merata, aduk lagi.
- Ambil adonan secukupnya, padatkan dan bentuk lonjong.
- Goreng dengan api kecil hingga berwarna kuning keemasan. Sajikan panas
- Sebagai pelengkap, bisa tambahkan cabe rawit atau saus sambal/ mayonais sesuai selera
Cara Membuat Kroket Singkong dengan isi:
Bahan Isi Kroket Singkong
- 300 g daging sapi/ ayam, cincang halus
- 3 bh wortel, potong kecil-kecil
- 3 btg daun bawang, iris halus
- 1 siung bawang putih, iris halus
- 3 btr bawang merah, iris halus
- 1 sdt merica
- 1/2 ltr air
- 1/2 sdt garam secukupnya
- 1 sdt kaldu sapi/ ayam bubuk
Membuat isi:
Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum lalu tambahkan daging, wortel, daun bawang, merica, garam dan kaldu bubuk. Masak sampai agak matang. Tambahkan air lalu masak lagi sampai kering, sisihkan.
Cara Membuat
- Campur adonan singkong yang telah dihaluskan dengan mentega, keju, telur dan daun bawang, aduk sampai rata.
- Taburkan kaldu bubuk, garam dan lada putih bubuk secara merata, aduk lagi.
- Ambil adonan secukupnya, pipihkan lalu tengahnya isi dengan adonan isi, bentuk lonjong
- Goreng kecokelatan dengan api kecil. Sajikan selagi panas
- Sebagai pelengkap, bisa tambahkan cabe rawit atau saus sambal/ mayonais sesuai selera
Selamat mencoba :)!
PS: Saat membuat cemilan ini, paling asik dengan melibatkan anggota keluarga lho :). Jadi belajar bersama, en juga bisa mendekatkan ;D
