Quantcast
Channel: Sunu Family
Viewing all articles
Browse latest Browse all 257

[Video] Ramadan in South Korea (2013)

$
0
0

Teringat summer tahun lalu (2013), di mana beberapa hari pertama di bulan Ramadan kuhabiskan di Negeri Ginseng ini. Alhamdulillah, sempat merasakan bagaimana berpuasa di negeri orang dengan durasi yang lebih panjang daripada di tanah air untuk pertama kalinya.

Video ini mengingatkanku kembali pada momen itu. Saat-saat dimana bersiap sahur sedini-hari mungkin dengan berbekal 3 buah onigiri (triangle kimbab, seharga 800 won per buah) dan sekotak susu pisang merk “Banana Uyu” seharga 1300 won (susu ini enak banget XD, sayangnya di Taiwan harganya muahal, per kotaknya 40-50 NTD).

Bababa... Babanana

Bababa… Babanana

Dan kemudian menjelang berbuka puasa, segera menuju daerah Itaewon – Seoul dimana Islamic Center alias Masjid Itaewon berada. Daerah Itaewon ini dikenal sebagai daerah internasionalnya Seoul, dan bisa dilihat dengan jelas karena ada beragam restoran dan toko-toko asing dari berbagai negara. Termasuk juga beberapa restoran halal ala Timur Tengah, Asia Selatan, Turki maupun Asia Tenggara. Alhamdulillah saat itu sempat dijamu oleh kawan yang sedang menuntut ilmu di sini. hehehe…

Smoga suatu saat nanti bisa berkunjung kembali ke sana, dan meneliti lebih jauh seputar sejarah dan perkembangan Islam + Muslim di Korea Selatan (as my research interest). aamiin….



Viewing all articles
Browse latest Browse all 257

Trending Articles